Yang menjadi masalah soal copas mengcopas ini adalah ketika artikel aslinya tenggelam di halaman pencarian dan justru artikel dari blog kita yang di copas atau di rewrite orang yang muncul di halaman pertama, tentu itu akan merugikan si pembuat artikel asli bila yang copas tidak memberikan sumber berupa link menuju artikel kita yang di copas.
Menurut saya google sendiri sudah bisa mengetahui dan membedakan mana artikel hasil copas dan mana artikel yang asli dan di copas, dan lambat laun si pemilik artikel asli artikel yang akan muncul teratas di banding orang yang copas.
Sebenarnya saya sendiri tidak keberatan di copas asal anda kreasikan lagi pake kata-kata sendiri kalau bisa di buat artikel yang jauh lebih baik daripada yang saya tulis karena ilmu itu memang untuk berbagi. tapi bentuk penghargaan untuk menulis artikel yang panjang seharusnya orang yang copas memberikan credit berupa link sumber, tapi sebenarnya saya sendiri tak masalah mau di copas pake sumber ataupun tidak itu semua saya serahkan pada kesadaran orang-orang yang mau copas.
Tapi bagaimana jika anda berbeda, anda ingin artikel yang telah dibuat supaya tidak ada orang yang bisa mengcopasnya, tenang saja karena kita bisa mengakalinya dengan cara menyisipkan script atau kode anti copas kedalam template blog.
Bagi anda yang punya blog bertema diary atau semacamnya mungkin tidak akan menjadi masalah ketika artikel dalam blog tidak bisa di copas, tapi bagaimana jadinya jika blog yang dipasang script anti copas tersebut merupakan jenis blog yang berbagi tutorial blogging yang terkadang di dalam postinganya menyuruh si pembaca mengcopy kode tertentu, tentu saja pengunjung tidak akan merasa nyaman, mungkin mereka bilang katanya suruh copas tapi gabisa di copas :V
Tapi tenang saja, sekarang blog tutorial juga bisa menggunakan script anti copas khusus yang nantinya pengunjung blog masih bisa copy paste pada bagian tertentu seperti kode pree atau blockquote.
Langkah-langkah Cara Membuat Artikel Jadi Anti Copas Kecuali Pada Blockquote
1. pertama-tama silahkan masuk ke dashboard blog anda di blogger.com2. langsung saja masuk ke bagian template -> edit template ( sebelum melakukan edit template sebaiknya back up dulu template anda untuk jaga-jaga apabila terjadi error pada saat pengeditan)
3. jika template sudah di back up silahkan anda copy kode di bawah ini dan letakan tepat di atas kode ]]></b:skin> atau </style>
4. Selanjutnya silahkan pasang kode di bawah ini tepat di atas kode ]]></b:skin> atau </style> yang bertujuan supaya bagian tertentu seperti quote tetap bisa di copy paste..post-outer {
-webkit-touch-callout:none;
-webkit-user-select:none;
-khtml-user-select:none;
-ms-user-select:none;
-moz-user-select:none;
}
5. Simpan template dan silahkan lihat hasilnya dengan cara mengetesnya.
.post blockquote,.post pre,.post code{
-webkit-touch-callout:text;
-webkit-user-select:text;
-khtml-user-select:text;
-ms-user-select:text;
-moz-user-select:text;
}
Jika cara di atas berhasil di terapkan maka seharusnya sekarang blog anda sudah tidak bisa di copy paste lagi kecuali pada bagian tertentu yang saya katakan tadi.
Baca juga: Blogspot.com Berubah Jadi Blogspot.co.id
Kesimpulan
Mengcopas bagi sebagian pemilik artikel memang tidak apa-apa , tapi ada juga orang yang ingin karyanya di hargai, jadi jika anda ingin mengcopas artikel dari blog orang lain dan memposting ulang di blog anda maka sebaiknya meminta izin terlebih dahulu kepada pemilik artikelnya.Sekian postingan Cara Membuat Artikel Jadi Anti Copas Kecuali Pada Blockquote, semoga bisa bermanfaat.
No comments:
Post a Comment